Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

[5] Niche Blog Yang Berpotensial dan Ramai Pengunjung

Niche Blog Yang Berpotensial dan Ramai Pengunjung – Apakah anda sedang atau ingin berencana membuat blog namun masih bingung menentukan niche blog yang pas agar banyak pengunjung. Membuat blog yang ramai pengunjung memang gampang-gampang susah, gampangnya kalau kita sudah tahu langkah yang harus kita lakukan untuk membangun blog dengan niche yang berpotensial dan akan susah kalau kita masih menerawang dan belum punya niche yang berpotensial.

Niche Blog Yang Berpotensial dan Ramai Pengunjung
Niche Blog Yang Berpotensial dan Ramai Pengunjung


Bagi anda yang masih bingung menentukan niche blog yang berpotensial dan ramai pengunjung pada artikel ini massiswo akan membagikan beberapa niche blog yang ramai pengunjung untuk anda coba dan praktekkan

Seperti kita tahu apabila kita telah menulis artikel blog dan sudah bersusah payah siang malam mengembangkannya namun pengunjung masih belum ramai pasti yang terjadi akan timbul rasa malas untuk menulis artikel lagi apalagi update artikel lainnya dan pasti selanjutnya blog menjadi mati suri alias tidak terurus karena bosan tidak ada hasilnya.

Berikut ini niche blog yang berpotensial dan bakal ramai pengunjung untuk blog anda :


(1) Blog tentang Bisnis

Pertama niche blog yang ramai pengunjung adalah blog tentang bisnis. Bisnis apa? Semua bisnis atau usaha baik online maupun offline. Misalnya mencari uang dengan internet, Usaha dengan modal kecil dan sebagainya.

Blog ini akan ramai dan banyak pengunjung kalau artikel yang anda sampaikan benar-benar menarik dan bisa dipraktekkan dengan mudah apalagi kalau anda terjun langsung dalam bidang yang anda tulis untuk blog tersebut.

Namun apabila anda tidak mempunyai background bisnis anda tidak perlu berkecil hati. Anda bisa menambah ilmu pengetahuan tentang bisnis apapun dengan banyak membaca dan mencari sumber-sumber lain kalau perlu dengan mewancarai pemilik bisnis agar isi dari artikel blog benar-benar nyata dan bisa dipraktekkan.

Karena pengunjung atau pembaca akan tahu mana artikel yang benar-benarnya nyata atau hanya sekedar menulis saja. Intinya kuasi bidang yang akan anda tulis

(2) Blog Tentang Kesehatan

Semua orang membutuhkan kesehatan dan banyak juga orang yang mencari solusi atau sekedar referensi dan informasi di internet tentang keadaan yang dialaminya entah itu keadaan sakit atau gejala-gejalanya dan mencari sulusinya. Maka dari itu jika anda  memilih niche blog tentang kesehatan anda harus tahu betul tentang isi artikel yang anda disampaikan nantinya jangan menyesatkan.

Dan niche ini sudah sangat banyak juga di internet anda harus belajar dan pandai meramu kata atau kalimat agar enak dibaca dan dipahami. Posisikan diri anda sebagai pengujung ketika sudah selasai menulis artikel. Baca ulang apa yang anda tulis sudah pas atau belum susunan kalimat atau kata-katanya..

Walaupun sudah banyak blog yang membuat niche tentang kesehatan namun bukan alasan menyerah dengan blog yang lebih dahulu ada. Anda bisa belajar dan melihat cara penulisan dan penyampaian bahasa yang digunakan. Tiru dan praktekkan sebisa mungkin hindari copy paste

Perbanyak informasi yang dibutuhkan sebelum membuat artikelnya sehingga isi dari blog anda tidak menyesatkan. Apabila anda dalam membuat artikel asal-asalan hampir dipastikan pembaca blog anda tidak akan kembali berkunjung pada blog anda namun sebaliknya jika anda membuat artikel sangat baik, enak dibaca dan dipahami maka pembaca blog tersebut pasti kembali lagi dan mungkin akan mereferensikan kepada temannya. Nah dari situ hampir dipastikan blog anda akan ramai dan tentunya akan baik untuk mesin pencarian seperti google.

(3) Blog Tentang Pendidikan


Niche blog yang paling potensial dan ramai pengunjung berikutnya adalah tentang pendidikan. Selama manusia masih berpijak di muka bumi ini maka akan terus membutuhkan informasi tentang pendidikan.

Dan juga karena ilmu pendidikan dan pengetahuan terus berkembang maka blog dengan niche pendidikan pasti banyak diburu oleh para netter yang membutuhkan informasi. Baik itu mulai dari pendidikan paling dasar sampai pendidikan tertinggi. Baik informasi dari siswa sampai mahasiswa ataupun informasi berkaitan dengan pengajar atau pendidik.

Sekarang ini dari pantauan massiswo.com banyak juga para pendidik terutama dari kalangan guru yang menjadi blogger selain memberi informasi yang berkaitan tentang pendidikan dengan menjadi blogger seorang guru bisa menambah penghasilan dari internet dengan mengikuti kemitraaan google adsanse.


(4) Blog Tentang Teknologi


Kalau massiswo sendiri lebih suka dengan teknologi karena selain hobi juga sangat tertarik dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih dan luar biasa pesatnya. Dalam setahun saja massiswo.com melihat perkembangan teknologi sangat banyak dan beraneka ragam jenisnya.

Blog dengan niche teknologi tidak akan kehabisan artikel saya jamin itu syaratnya pun juga mudah anda tinggal mengikuti perkembangan teknologi saat ini sesuai minat dan bakat anda lalu tinggal menerapkannya pada blog anda.

Dan begitu juga persaingan dengan blog yang lain yang telah membuat niche yang sama tentu hal ini menjadi persaingan tersendiri karena juga tidak sedikit yang telah membuat niche blog tentang teknologi.

Yang penting anda terus belajar dan membaca tentang niche blog yang anda pilih. Dan ketika menulis pada artikel blog maka harus menarik kalau perlu anda yang pertama yang mengulasnya itu akan mudah bagi mesin mencari memposisikan artikel anda pada halaman pertama alias page one.

(5) Blog Tentang Wisata 


Yang terakhir adalah niche blog tentang wisata entah itu tempat wisata atau traveling yang anda lakukan. Dunia wisata sekarang ini mulai terkekspos sedikit demi sedikit khususnya di Indonesia sendiri.

Semakin banyaknya media sosial saat ini turut membantu menampilkan dan memunculkan tempat-tempat wisata yang ada didaerah masing-masing yang belum pernah terjamah khalayak umum, nah dari situlah dapat dijadikan bahan untuk membuat artikel tentang potensi wisata yang ada didaerah anda dan anda bisa mencari informasi-informasi tentang potensi wisata tersebut dari media sosial.

Pun juga dengan topik atau niche traveller anda sayang kalau tidak di bagikan jadikan hoby menjadi penghasilan. Ada baiknya anda bagikan pengalaman traveler anda lewat tulisan blog. Blog yang menarik adalah blog yang dimana penulisnya menguasai apa yang dia tulis baik itu sedikit atau banyak dari tema yang diangkat dari pada tidak sama sekali.

Dan akhirnya itulah sedikit pandangan atau inspirasi niche yang paling berpotensial dan ramai pengunjung untuk blog anda. Dan teruslah menulis untuk blog anda secara perlahan anda akan menemukan ramuan atau racikan cara menulis yang baik untuk blog anda.

Posting Komentar untuk "[5] Niche Blog Yang Berpotensial dan Ramai Pengunjung"